Mencegah Kehamilan Sambil Merawat Kulit dengan Pil KB, Lakukan … Hal Ini

Mencegah Kehamilan

Kulit bersih, sehat, dan mulus tentunya merupakan dambaan setiap perempuan. Akan tetapi, jerawat dan flek seringkali membuat impian ini nggak tercapai. Pengobatan ke dokter kulit serta klinik kecantikan pun bisa menguras tabungan. Sekali terapi laser untuk menghilangkan jerawat saja sudah bisa memakan biaya jutaan rupiah. Belum lagi kunjungan perawatan berikutnya, serta biaya untuk krim yang perlu digunakan. Kabar baiknya, ternyata ada cara yang lebih sederhana, praktis, dan ekonomis untuk merawat kulit. Anda pun bisa melakukannya berbarengan dengan upaya untuk mencegah kehamilan.

Salah satu penyebab munculnya jerawat di wajah adalah kelebihan hormon androgen. Androgen memicu tubuh untuk menghasilkan sebum. Anda mungkin sudah cukup sering mendengar istilah ‘sebum’, khususnya di iklan-iklan produk kecantikan. Pada intinya sebum merupakan minyak yang berfungsi untuk membantu mengeluarkan sel-sel kulit mati melalui pori-pori kulit, namun jika kadarnya terlalu banyak hingga menyebabkan pori-pori kulit wajah tersumbat, akibatnya bisa muncul jerawat (Brazier, 2017, Medical News Today).

Baca Juga: Menghitung Masa Subur Pakai Termometer, Memangnya Bisa?

Di samping bisa mencegah kehamilan, mengonsumsi pil KB kombinasi juga diketahui bisa membantu mengurangi jerawat di wajah (Lam & Zaenglein, 2014). Soalnya, pil kombinasi memiliki kandungan hormon estrogen dan progesteron yang bisa menurunkan kadar androgen pemicu sebum. Salah satu contoh pil KB kombinasi yang cukup populer di Indonesia misalnya pil KB Andalan. Pil KB Andalan mengandung 0,15 miligram Levonorgestel (progesteron) dan 0,03 miligram Etinilestradion (hormon estrogen). Setiap packnya berisi 28 butir tablet. Dari 28 butir tersebut, terdapat juga 7 tablet salut gula yang tidak mengandung hormon untuk diminum saat sedang menstruasi.

Berikut langkah-langkah mencegah kehamilan sambil mengurangi jerawat dengan pil KB:

  • Pilihlah jam yang paling ideal untuk minum pil KB, misalnya malam hari sebelum tidur.
  • Minumlah pil KB saat Anda sedang menstruasi. Pil boleh diminum dengan atau tanpa air, baik sebelum maupun sesudah makan.
  • Ulangi langkah-langkah di atas secara konsisten setiap hari pada jam yang sama. Gunakan fitur pengingat atau reminder di HP agar Anda tidak lupa minum pil. Pil KB harus diminum secara disiplin untuk mencegah kehamilan.

Sambil mengonsumsi pil KB, Anda juga bisa melakukan hal-hal lain untuk merawat kecantikan kulit, yaitu:

  • Cuci muka setiap hari. Gunakan sabun cuci muka yang sesuai dengan kondisi kulit Anda (sensitif / normal / berminyak) jika memang diperlukan.
  • Gunakan handuk yang bersih dan kering untuk mengeringkan wajah sehabis mandi atau cuci muka. Jemur handuk di tempat yang terkena sinar matahari setelah dipakai, agar tidak lembab dan menjadi sarang bakteri.
  • Usahakan untuk banyak meminum air putih.
  • Kurangi stres dengan banyak beristirahat dan tidur yang cukup.

Baca Juga: Mencegah Kehamilan dengan Kontrasepsi: 6 Metode KB Modern dan Masa Perlindungannya

Begitulah solusi mencegah kehamilan sambil merawat kulit dengan pil KB. Jika Anda masih ragu atau memiliki pertanyaan, Anda bisa menghubungi Halo DKT melalui layanan bebas pulsa 0800-1-326459 atau Whatsapp ke 0811-1-326459 dengan mengklik tautan ini pada hari Senin hingga Jumat pukul 08.00 – 17.00 WIB.  Segala informasi yang disampaikan akan dijamin kerahasiaannya.

artikel lainnya