Wah, Ternyata Ini 6 Hormon Menakjubkan di Balik Kesuburan Laki-laki dan Perempuan

Kesuburan Pria dan Wanita

Ibarat kurir, hormon mengantarkan pesan dari satu bagian tubuh ke bagian tubuh lainnya dengan melalui aliran darah (Hill, 2019). Beberapa hormon bisa memicu reaksi tubuh dalam waktu singkat, namun ada pula hormon yang memerlukan waktu lebih lama untuk menuntaskan pekerjaannya, misalnya hormon-hormon yang mengatur kesuburan laki-laki dan perempuan. Hormon-hormon tersebut mengirimkan signal yang kemudian akan diterima oleh sel target spesifik. Setelah itu, terjadi respon kimia dan tubuh pun bereaksi. Berikut beberapa jenis hormon yang berperan di balik kesuburan laki-laki dan perempuan:

Baca Juga: Kontrasepsi Hormonal Bikin Haid Tidak Teratur?

  1. Gonadattropin releasing hormone (GnRH)
    GnRH adalah hormon yang diproduksi oleh kelenjar hypothalamus di dalam otak (Papalia & Feldman, 2012). Jika Anda membayangkan tubuh seperti sebuah organisasi, maka GnRH adalah bos yang menentukan pembagian tugas untuk para bawahannya. Dalam konteks ini, GnRH menyampaikan pada kelenjar pituitary untuk melepas follicle stimulating hormone (FSH) dan luteinising hormone (LH) agar FSH dan LH bisa mulai mengerjakan tugas-tugas mereka (Hill, 2019).
  2. Follicle stimulating hormone (FSH)
    FSH diproduksi di kelenjar pituitary yang juga terletak di dalam otak. Pada laki-laki, FSH dibutuhkan untuk memproduksi sperma (WebMD, 2020). Pada perempuan, fungsinya adalah untuk merangsang folikel, yaitu kantung-kantung kecil tempat berkembangnya sel telur di dalam indung telur (ovarium). Tujuan dirangsangnya folikel adalah agar salah satu folikel bisa pecah dan mengeluarkan sel telur yang sudah matang serta siap dibuahi (Griffey, 2010).
  3. Luteinizing hormone (LH)
    LH diproduksi oleh kelenjar pituitary. Pada perempuan, LH merangsang tubuh untuk memproduksi estrogen, melepaskan sel telur yang sudah dimatangkan oleh FSH, serta merangsang corpus luteum untuk memproduksi progesteron setelah sel telur dilepaskan. Pada laki-laki, LH memicu perkembangan sel dalam testis untuk memproduksi testosteron (Griffey, 2010).
  4. Estrogen
    Laki-laki dan perempuan sama-sama memiliki estrogen, namun perempuan biasanya memproduksi lebih banyak estrogen melalui ovarium. Efek estrogen pada perempuan misalnya pertumbuhan payudara, pinggul, dan rambut kemaluan. Estrogen juga turut mengatur siklus menstruasi serta tingginya libido perempuan (Griffey, 2010). Laki-laki memproduksi estrogen melalui kelenjar adrenalin dan testis. Estradiol, bentuk estrogen yang paling dominan, juga memiliki peranan penting bagi kesuburan laki-laki, yaitu dengan mengatur libido, kemampuan ereksi penis, serta produksi sperma (Shulster, Bernie, & Ramasamy, 2016).
  5. Testosteron
    Seperti estrogen, testosteron juga dimiliki oleh laki-laki dan perempuan. Bedanya, laki-laki pada umumnya memproduksi lebih banyak testosteron melalui testis (MacGill, 2019, Medical News Today), sementara perempuan memproduksi testosteron dalam kadar yang lebih rendah melalui ovarium. Testosteron berfungsi untuk membangun massa otot, meningkatkan kepadatan tulang, serta membangun libido, baik pada laki-laki maupun perempuan (Hill, 2019).
  6. Progesteron
    Progesteron diproduksi tubuh perempuan melalui corpus luteum, yaitu ‘cangkang’ yang tadinya ditempati sel telur sebelum matang dan dilepaskan keluar. Fungsinya adalah untuk menebalkan dinding rahim demi mempersiapkan kehamilan (Dweck & Westen, 2017). Jika tidak terjadi pembuahan sel telur oleh sperma, dinding rahim akan luruh dan menyebabkan menstruasi. Pada laki-laki, progesteron diproduksi oleh kelenjar adrenalin dan testis. Laki-laki membutuhkan progesteron untuk memproduksi testosteron (Nichols, 2017, Medical News Today).

Baca Juga: Jenis Pakaian Dalam, Salah Satu Faktor yang Ternyata Bisa Memengaruhi Kesuburan Laki-laki

Itulah pembahasan singkat mengenai 6 hormon menakjubkan di balik kesuburan laki-laki dan perempuan. Jika Anda memiliki pertanyaan seputar kesehatan seksual dan reproduksi, Anda bisa menghubungi Halo DKT melalui layanan bebas pulsa 0800-1-326459 atau Whatsapp ke 0811-1-326459 pada hari Senin hingga Jumat pukul 08.00–17.00 WIB. Semua yang disampaikan akan dijamin kerahasiaannya.

artikel lainnya