Memutuskan Childfree? KB Steril bisa Menjadi Opsi Untukmu

Keputusan untuk childfree adalah hak tiap individu. Untuk mencegah terjadinya kehamilan, KB steril bisa menjadi opsi.

Perbincangan soal childfree jadi isu seksi belakangan ini, menyusul pengakuan YouTuber Gita Savitri tentang keputusannya untuk tidak punya anak. Pro kontra pastilah bermunculan. Bagaimanapun, keputusan untuk punya anak atau tidak punya anak seharusnya jadi hak tiap orang yang diusik orang lain. Buat kamu yang memutuskan untuk childfree, tentu perlu melakukan tindakan preventif, untuk menghindari terjadinya kehamilan yang tidak direncanakan. Nah, KB steril bisa menjadi opsi untuk kamu pertimbangkan.

Baca Juga: Manfaat Menunda Menstruasi dengan Pil KB

KB steril merupakan salah satu ke metode kontrasepsi jangka panjang (MKJP). Berbeda dengan MKJP lain yaitu IUD dan susuk yang bisa dipakai hingga beberapa tahun, metode steril bersifat permanen. Bisa dibilang, KB steril adalah metode kontrasepsi yang paling efektif.

Dulu, KB steril hanya direkomendasikan untuk pasangan yang sudah cukup berumur, atau yang sudah memiliki cukup anak. Pasangan muda atau usia subur biasanya tidak direkomendasikan metode ini, untuk mengantisipasi perubahan keputusan di kemudian hari.

Namun, dunia terus berubah. Makin banyak pasangan usia subur yang yang tertarik dengan metode steril. Misalnya di Bengkulu, di mana tubektomi kian diminati oleh perempuan usia subur. Juga, makin banyak pasangan muda yang memilih untuk childfree.

KB Steril untuk Suami dan Istri

KB steril tersedia untuk suami maupun istri, tapi cukup salah satu saja yang melakukannya. Untuk suami yaitu vasektomi. Vasektomi berbeda dengan kebiri. Pada kebiri atau kastrasi, dilakukan operasi untuk membuang testis, meski kini lebih umum dilakukan kebiri secara kimia untuk membuat testis tidak berfungsi.

Adapun vasektomi adalah tindakan operasi untuk memotong saluran dalam skrotum (vas deferens), yang berfungsi membawa sperma dari testis ke penis. Vasektomi tidak akan mengurangi libido maupun kemampuan seksual laki-laki. Mereka tetap bisa ereksi dan mengeluarkan mani saat ejakulasi, tapi mani yang keluar tidak mengandung sperma.

Pada perempuan, metode KB steril dikenal sebagai tubektomi. Tujuannya yaitu menutup kedua tuba falopi atau saluran telur, agar sel telur yang sudah matang tidak bisa bertemu dengan sperma. Seperti halnya vasektomi, tubektomi juga tidak akan mengurangi libido dan fungsi seksual perempuan, serta tidak mengganggu siklus haid.

Ada dua macam tubektomi: implan dan ligase. Implan tuba tidak melibatkan operasi. Prosedur ini dilakukan dengan cara memasukkan logam ke kedua tuba falopi melalui vagina dan serviks. Implan ini nantinya akan menutup tuba falopi. Sedangkan pada ligasi tuba, dilakukan operasi untuk mengikat tuba falopi.

Pertimbangkanlah baik-bai sebelum memutuskan KB steril ya, karena sifatnya permanen atau irreversible. Bila masih ragu, kamu bisa mempertimbangkan kontrasepsi jangka panjang lain yang tidak permanen, yaitu IUD seperti IUD Andalan TCu, atau susuk (implan) seperti Sinoplant Andalan Implan. Yang pasti, keputusan untuk childfree maupun pilihan metode KB adalah hak tiap individu.

Baca Juga: Minum Pil KB sekaligus Mencegah Anemia, Bisa Banget!

Ingin berkonsultasi seputar kontrasepsi? Kamu bisa berkonsultasi ke Halo DKT, dengan menghubungi Halo DKT di nomor WhatsApp 0811-1-326459, atau melalui link: https://bit.ly/halodktwhatsapp, pada hari Senin hingga Jumat pukul 09.00 – 16.30 WIB. Jangan khawatir karena segala informasi yang kamu sampaikan bersifat rahasia.